Manfaat Kunyit untuk Kesehatan kita
Kunyit adalah salah satu rempah-rempah alami yang memiliki sejuta manfaat, antara lain adalah manfaat kunyit untuk pencernaan. Dengan warna kuningnya yang khas, kunyit biasa dijadikan bumbu penyedap masakan serta ramuan dalam teh herbal Lalu, apa saja manfaat kunyit yang bisa didapat? Simak manfaatnya di bawah ini.
1. Bisa menjadi obat alergi alami
Kunyit yang berwarna putih mengandung senyawa curcuminoids yang bermanfaat sebagai anti-alergi dan terbukti dapat mengatasi gejala reaksi alergi pada kulit. Kunyit ini bekerja layaknya antihistamin untuk menghambat aktivitas protein penyebab peradangan dan mencegah pelepasan histamin, zat kimia yang memicu reaksi alergi.
2. Penawar racun gigitan ular
Kunyit putih juga bisa menjadi penawar racun gigitan ular karena ekstraknya bekerja menghambat aktivitas bisa ular.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Sama dengan manfaat kunyit oranye,kunyit dengan warna putih telah lama digunakan untuk mengobati masalah pencernaan. Minyak esensial kunyit pucat ini dilaporkan bermanfaat dalam pengobatan kolik, kejang otot, penurunan nafsu makan, cacingan, perut kembung, jarang buang air besar, dan lidah yang terasa pahit. Ini juga merupakan bantuan alami dalam mencegah peradangan usus akibat stres.
4. Anti kanker
Kunyit putih diyakini dapat menghambat metastasis kanker atau penyebaran kanker dari suatu organ ke organ tubuh lain. Tapi, keefektifannya untuk mengatasi kanker masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
5.Meredakan nyeri haid
Manfaat jamu kunyit asam telah banyak digunakan dan dikonsumsi wanita dengan keluhan nyern haid. Bahkan kini produk dan manfaat kunyit asam sudah banyak disediakan dalam bentuk serbuk atau minuman kemasan sehingga Anda tidak perlu repot-repot meraciknya sendiri.
Kandungan kurkumin pada kunyit bekerja dengan mengurangi aliran masuk ion kalsium pada sel-sel epitel rahim dan mengurangi produksi prostaglandin, yaitu hormon yang menciptakan rasa sakit dan pembengkakan.
Manfaat ini semakin diperkuat dengan reaksi tannin, saponin, sesquiterpenes, alkaloid, dan phlobotamin pada asam jawa yang dapat memengaruhi sistem saraf otonom dan otak. Selanjutnya, otak akan mengirimkan perintah ke tubuh untuk meredakan kontraksi rahim.
Maka tidak diragukan lagi bila minuman dari manfaat jamu kunyit asam memang terbukti mampu mengatasi nyeri haid pada wanita.
Diatas adalah 5 manfaat dari kunyit, dan masih banyak manfaat-manfaat Lainya dari kunyit.
Dan terima kasih sudah berkunjung di blog saya
0 Comments